Pengaruh Pengendalian Internal, Tekanan Finansial, dan Moralitas Individu Terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi: Studi Eksperimen Pada Konteks Pemerintahan Daerah

Main Article Content

Mia Angelina Setiawan
Nayang Helmayunita

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dampak dari pengendalian internal, tekanan finansial dan penalaran moral terhadap kecenderungan terjadinya kecurangan akuntansi. Penelitian ini memberikan kontribusi pada literatur akuntansi dengan komprehensif mengevaluasi fenomena kecenderungan kecurangan akuntansi dari faktor-faktor yang mempengaruhinya menurut teori fraud trianggle. Desain penelitian adalah eksperimen laboratorium 2 x 2, dengan mahasiswa Akuntansi yang telah duduk di semmester 7 Universitas Negeri Padang sebagai proksi Kepala Dinas. Masing-masing subjek disajikan salah satu dari empat versi kasus yang tersedia secara random (random assignment). Metoda statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah two-way ANOVA. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menunjukkan bahwa kondisi elemen pengendalian dan tekanan finansial dapat mempengaruhi kecenderungan seseorang untuk melakukan kecurangan akuntansi. Selain itu penalaran moral yang rendah juga dapat memicu terjadinya kecurangan akuntansi.

Article Details

Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.